Senin, 20 Juni 2011

Perjuangan yang Tiada Henti!!

Kadang kita merasa bahwa dunia akhir-akhir ini terasa begitu sempit. Sempit dikarenakan akses untuk menjangkau penjuru dunia ini sangatlah mudah dan gampang. Kita ingin ke tempat A, dengan mudahnya kita bisa pergi dan berangkat dengan kendaraan canggih dan modern sekarang ini. Ke kutub utara atau selatan pun begitu mudah untuk dijangkau dengan adanya pesawat jet yang berkekuatan tinggi. Menembus ruang angkasa yang mempunyai jarak ratusan juta dari bumi pun tidak memakan waktu lama untuk sampai di sana. Hanya dengan menggunakan roket dengan tenaga nuklir yang luar biasa canggihnya.
Ibarat kata, kemanapun dan kapanpun anda ingin melakukan suatu perjalanan maka dengan mudahnya anda langsung berangkat ke tujuan tersebut. Subhanallah inilah salah satu kelebihan manusia zaman sekarang dibanding manusia dahulu.

Berbeda dengan zaman perjuangan Rasulullah dan sahabatnya. Dimana ketika harus menempuh perjalanan jauh yang berjarak puluhan, ratusan hingga ribuan mil, mereka hanya menunggang unta dan kuda serta tidak sedikit yang berjalan kaki. Tapi, itu tidak membuat perjuangan Rasulullah dan para sahabat untuk surut memperjuangkan amanah mulia tersebut, yaitu membangkitkan syiar islam di seluruh penjuru bumi ini. Perjalanan yang begitu jauh tidak mereka jadikan alas an untuk mundur di jalan ini.